MENU×
Bank Rakyat Indonesia
Bank Rakyat Indonesia

Bank Rakyat Indonesia

Senantiasa Memberikan Kemudahan dan Kecepatan Dalam Merespon Kebutuhan Nasabah

Managed By Admin

Admin

Whatsapp

About

Bank Rakyat Indonesia (BRI) adalah salah satu bank milik pemerintah yang terbesar di Indonesia. Bank Rakyat Indonesia (BRI) didirikan di Purwokerto, Jawa Tengah oleh Raden Bei Aria Wirjaatmadja tanggal 16 Desember 1895. Pada periode setelah kemerdekaan RI, berdasarkan Peraturan Pemerintah No 1 Tahun 1946 Pasal 1disebutkan bahwa BRI adalah sebagai Bank Pemerintah Pertaa di Republik Indonesia. Dalam masa perang mempertahankan kemerdekaan pada tahun 1948, kegiatan BRI sempat terhenti untuk sementara waktu dan baru mulai aktif kembali setelah perjanjian Renville pada tahun 1949 dengan berubah nama menjadi Bank Rakyat Indonesia Serikat.

Kemudian pada tahun 1992 berdasarkan Undang-Undang Perbankan No 7 tahun 1992 dan Peraturan Pemerintah RI No 21 Tahun 1992 status BRI berubah menjadi perseroan terbatas. Kepemilikan BRI saat itu masih 100% di tangan Pemerintah Republik Indonesia. Pada tahun 2003, Pemerintah Indonesia memutuskan untuk menjual 30% saham bank ini, sehingga menjadi perusahaan publik dengan nama resmi PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk., yang masih digunakan hingga saat ini.

Nilai Utama Perusahaan

  • Integrity, Integrity yang memiliki makna senantiasa berpikir, berkata, dan berperilaku terpuji, menjaga kehormatan, serta taat aturan. Perilaku yang menunjukkan nilai integrity adalah terbuka, jujur, dan tulus serta patuh terhadap peraturan
  • Trust, Trust yang memiliki makna senantiasa membangun keyakinan & saling percaya di antara para pemangku kepentingan demi kemajuan Perseroan. Perilaku yang menunjukkan nilai trust adalah saling menghargai & mengutamakan kepentingan Perseroan dan Negeri
  • Customer Centric, Customer Centric yang memiliki makna senantiasa menjadikan pelanggan sebagai mitra utama yang saling menguntungkan untuk tumbuh secara berkesinambungan. Perilaku yang menunjukkan nilai customer centric adalah melayani lebih dari ekspektasi nasabah dengan setulus hati dan collaborative
  • Professionalism, Professionalism yang memiliki makna senantiasa berkomitmen bekerja tuntas dan akurat dengan kemampuan terbaik dan penuh tanggung jawab. Perilaku yang menunjukkan nilai professionalism adalah continuous learner dan fairness
  • Innovation, Innovation yang memiliki makna senantiasa mendayagunakan kemampuan dan keahlian untuk menemukan solusi dan gagasan baru untuk menghasilkan produk/ kebijakan dalam menjawab tantangan permasalahan Perseroan. Perilaku yang menunjukkan nilai innovation adalah visioner dan pionir perubahan

Visi :

Menjadi The Most Valuable Bank di Asia Tenggara dan Home To The Best Talent

Misi :

  • Memberikan Yang Terbaik. Melakukan kegiatan perbankan yang terbaik dengan mengutamakan pelayanan kepada segmen mikro, kecil, dan menengah untuk menunjang peningkatan ekonomi masyarakat
  • Menyediakan Pelayanan Yang Prima. Memberikan pelayanan prima dengan fokus kepada nasabah melalui sumber daya manusia yang profesional dan memiliki budaya berbasis kinerja (performance-driven culture), teknologi informasi yang handal dan future ready, dan jaringan kerja konvensional maupun digital yang produktif dengan menerapkan prinsip operational dan risk management excellence
  • Bekerja Dengan Optimal dan Baik. Memberikan keuntungan dan manfaat yang optimal kepada pihakpihak yang berkepentingan (stakeholders) dengan memperhatikan prinsip keuangan berkelanjutan dan praktik Good Corporate Governance yang sangat baik

Contact

Alamat
Jalan Jenderal Sudirman Kav 44-46
Kota Jakarta Pusat 10210
Dki Jakarta

Telepon
+62 21 1500017


Link
bankbri_id
https://bri.co.id
Mapbox Map

Terms and Conditions

ISTILAH

1. Website www.bri.co.id adalah saluran distribusi BRI untuk memberikan informasi-informasi terkait produk serta perusahaan melalui jaringan internet dengan menggunakan perangkat lunak browser pada komputer maupun ponsel. Tidak termasuk dengan situs microsite yang terdapat dalam www.bri.co.id.

KETENTUAN PENGGUNAAN WWW.BRI.CO.ID

  1. Pengguna dapat menggunakan layanan website www.bri.co.id untuk mendapatkan informasi. Situs utama www.bri.co.id tidak terdapat transaksi finansial perbankan. Seluruh konten dalam website memiliki hak cipta dan dalam berada ketentuan BRI.
  2. Setiap pertukaran data informasi telah disetujui dari Pengguna yang tersimpan pada pusat data BRI merupakan data yang benar yang diterima sebagai bukti dari Pengguna kepada BRI untuk melaksanakan pertukaran data informasi yang dimaksud.
  3. BRI berhak menghentikan layanan www.bri.co.id untuk sementara waktu maupun untuk jangka waktu tertentu yang ditentukan oleh BRI untuk keperluan pembaharuan, pemeliharaan atau untuk tujuan lain dengan alasan apapun yang dianggap baik oleh BRI, dan untuk itu BRI tidak berkewajiban mempertanggungjawabkannya kepada siapapun.
  4. Penggunaan Email Terdaftar :

a. Alamat E-Mail yang didaftarkan oleh Pengguna merupakan email yang akan digunakan oleh BRI untuk mengirim informasi yang telah dilakukan oleh Pengguna melalui www.bri.co.id.

b. BRI hanya mengirimkan informasi kepada alamat E-Mail yang telah dikonfirmasikan kebenarannya oleh Pengguna kepada BRI dan BRI tidak bertanggung jawab atas kebenaran alamat E-Mail tersebut.

c. BRI tidak menjamin keamanan informasi atau data yang dikirim kepada BRI melalui E-Mail yang tidak terdapat di www.bri.co.id, yang tidak dalam format yang aman yang disetujui atau ditentukan oleh BRI.

FORCE MAJEURE

Pengguna akan membebaskan BRI dari segala tuntutan apapun, dalam hal BRI tidak dapat melaksanakan perintah dari Pengguna baik sebagian maupun seluruhnya karena kejadian-kejadian atau sebab-sebab di luar kekuasaan atau kemampuan BRI termasuk namun tidak terbatas pada segala gangguan virus komputer atau sistem Trojan Horses atau komponen membahayakan yang dapat menggangu layanan www.bri.co.id, web browser atau komputer sistem BRI, Pengguna, atau Internet Service Provider, karena bencana alam, perang, huru-hara, keadaan peralatan, sistem atau transmisi yang tidak berfungsi, gangguan listrik, gangguan telekomunikasi, kebijakan pemerintah, serta kejadian-kejadian atau sebab-sebab lain di luar kekuasaan atau kemampuan BRI.

LAIN LAIN

1. Pengguna dapat menghubungi Call BRI atas setiap permasalahan yang berkaitan dengan akses layanan www.bri.co.id

2. BRI dapat mengubah syarat dan ketentuan ini setiap saat dengan pemberitahuan terlebih dahulu kepada Pengguna dalam bentuk tertulis dilayar www.bri.co.id atau berupa email ataupun melalui sarana lainnya.

3. Pengguna tunduk pada ketentuan-ketentuan dan peraturan-peraturan yang berlaku pada BRI termasuk setiap perubahan yang akan diberitahukan terlebih dahulu oleh BRI dalam bentuk dan sarana apapun.


Privacy Policy

Berikut ini adalah kebijakan dan praktek yang dilakukan PT Bank Rakyat Indonesia, Tbk ("BRI") untuk menunjukkan komitmen BRI di dalam menjaga dan memelihara privasi dan keamanan Anda pada saat Anda mengunjungi situs dan www.bri.co.id

I. Kebijakan Privasi

BRI tidak menjual, menukar atau memperlihatkan segala informasi yang berkaitan dengan nasabah atau pengunjung situs BRI.

II. Pengamanan

a. Sistem Pengamanan

BRI menggunakan 2 (dua) lapis sistem pengamanan untuk melindungi akses dan transaksi Anda di www.bri.co.id yaitu :

1.Secure Socket Layer ("SSL") 

SSL adalah teknologi pengamanan yang 'mengacak' jalur antar komputer sehingga tidak dapat dibaca oleh pihak lain.

2.User ID dan Password untuk administrator situs www.bri.co.id 

Karena banyaknya variasi browser internet yang ada, sulit untuk menyediakan layanan yang mengikuti keamanan masing-masing browser. Saat ini BRI hanya menyediakan sarana www.bri.co.id yang lebih cocok diakses dengan menggunakan Microsoft Internet Explorer versi 10 ke atas, Mozilla Firefox versi 2.0.0 ke atas atau Safari versi 4.0.3 ke atas. BRI mohon maaf atas ketidaknyamanan ini.

b. Proteksi Komunikasi Situs www.bri.co.id

BRI menggunakan teknologi enkripsi Secure Socket Layer (SSL) 256 bit untuk memproteksi komunikasi antara komputer Anda dan server BRI selama Anda mengakses www.bri.co.id

Untuk memastikan proteksi komunikasi selama Anda mengakses www.bri.co.id, Anda dapat melakukan hal-hal sebagai berikut:

1. Periksa sertifikat SSL secara teratur untuk memastikan bahwa Anda menerima sertifikat SSL yang sah yang telah terdaftar untuk https://www.bri.co.id

2. Apabila Anda menerima pesan yang menjelaskan bahwa sertifikat tidak sah, dimohon Anda tidak melanjutkan akses www.bri.co.id.

3. Pastikan bahwa Anda telah mengetik alamat yang benar yaitu https://www.bri.co.id

4. Pastikan bahwa pada browser Anda terdapat gambar gembok/kunci yang mengindikasikan bahwa halaman yang Anda akses saat ini dienkripsi dengan menggunakan SSL. Jika Anda tidak melihat gambar gembok/kunci, dimohon Anda untuk tidak melakukan pertukaran data informasi pribadi.

5. Sebaiknya Anda tidak mengakses di jaringan yang tidak pasti keamanannya.

c. Situs BRI

Di dalam situs BRI, BRI menyediakan URL link ke situs lain yang tidak dikontrol oleh BRI. BRI tidak bertanggung jawab atas isi dan keamanan dari situs tersebut. Jika Anda mengakses situs tersebut, silakan memeriksa kebijakan privasi dan pengamanan mereka.

Dalam hal Anda mengakses situs melalui URL link dari situs lain, pastikan kebenaran alamat yang Anda akses yaitu https://www.bri.co.id

BRI dapat mengubah kebijakan privasi dan informasi pengamanan ini setiap saat untuk tetap menyesuaikan dengan situasi dan teknologi terbaru. Anda selalu dapat meninjau informasi dan kebijakan privasi BRI yang terbaru di http://www.bri.co.id.