Hawaii Waterpark Malang

The Wildest Waterpark in Indonesia
Jalan Graha Kencana Utara V, Karanglo, Banjararum, Kecamatan Singosari, Malang, Jawa Timur 65153

Malang sebagai kota pariwisata semakin mengembangkan inovasi untuk terus memberikan yang terbaik bagi pendapatan kota. Dengan tujuan mendatangkan banyak orang untuk datang ke kota Malang, maka Hawai Waterpark Malang berupaya membuat variasi baru tempat wisata air terbesar dan pertama yang berada di Kota Malang. Selain itu Taman wisata air ini akan menyajikan tema Hawai di seluruh areal taman wisata melalui penerapan Hawai cabana, dekorasi, dan background.

Hawai Waterpark Malang dibangun di atas lahan dengan luas 28.000 meter persegi pada tahun 2014 dan mulai dioperasikan pada pertengahan tahun 2015. Wisata air ini terletak di Perumahan Graha Kencana Jl Raya Karanglo Malang dengan akses yang sangat strategis yang bisa diakses dari bandara, stasiun dan juga terminal. Dengan Rp 50.000.00 selama soft opening anda bisa menikmati berbagai wahana-wahana yang berkwalitas Internasional.

Ada 10 wahana yang terdapat di Hawai Waterpark Malang, yaitu Hawai Water House, Waikiki Beach, Waimea Stream River, Mavi Island, Rainbow Fall, Akaolu pool, Ekolu slide, Hula-hula slide, Wailele Slide. Dari sembilan wahana yang ada, ada dua wahana yang menjadi unggulan di Hawai Waterpark Malang yaitu Hawai Water House dan Tsunami pool (Waikiki Beach).

Dengan adanya Hawai Waterpark Malang ini diharapkan bisa memberika warna baru bagi pariwisata yang ada di kota Malang terutama wisata air, serta dapat menarik wisatawan local maupun mancanegara untuk datang berkunjung ke kota Malang. Dan yang pasti Hawai Waterpark Malang akan memberikan fasilitas dan pelayanan yang terbaik bagi pelangganya.

Hal Yang Bisa Dilakukan di Hawai Waterpark Malang
Ada banyak macam aktivitas permainan yang bisa dilakukan bersama teman dan keluarga di Hawai Waterpark Malang, permainan yang ada disini selain untuk refreshing juga bisa mempererat hubungan kekeluargaan nantinya. Berikut adalah beberapa penjelasan mengenai wahana-wahana yang ada di Hawai Waterpark Malang:
Hawai Water House: Jika Anda membawa buah hati saat berkunjung kemari, maka Hawai Water House menjadi pilihan wahana yang tepat. Dengan luas sekitar 1500 m2 wahana ini meneydiakan 6 seluncuran dengan ketinggian yang berbeda-beda. Kabarnya, wahana ini hanya ada 5 saja di kawasan Asia dan salah satunya ada di Hawai Waterpark Malang.

  • Wakiki Beach: Wahana yang satu ini cukup menarik dimana terdapat sebuah kolam raksasa dengan gelombang ombak buatan yang menyerupai ombak sungguhan. 
  • Waimea Stream River: Wahana ini merupakan sebuah sungai buatan dengan arus yang cukup deras yang memiliki panjang kurang lebih 425 meter dan kedalamannya mencapai 90 meter. Wahana ini sekaligus menjadi wahana sungai terpanjang yang ada di Indonesia.
  • Rainbow Fall: Wahana ini memiliki ketinggian 15 meter dan terdiri dari slider. Selama berselunjur wisatawan akan melewati sebuah tabung yang terbuka maupun tertutup. Selain Rainbow Fall, ada juga wahana seluncuran lain seperti Ekolu Slide, Wailele Slide dan lainnya.
  • Mavi Island: Wahana yang satu ini dikhususkan untuk anak-anak, dilengkapi dengan hiasan dan aksesoris warna-warni yang membuat anak-anak senang berada di dalamnya.

Akses Menuju Ke Hawai Waterpark Malang
Akses menuju wisata ini cukup mudah dan berada di Jalan Graha Kencana Raya, Singosari. Jika dari stasiun Kota Malang, cukup naik kendaraan umum (angkutan) dengan kode ADL atau AL dan turun di pertigaan Polowijen Arjosari. Kemudian oper angkutan dengan kode KA atau LA dan turun di sebrang Hawai Waterpark Malang. 
Bagi yang membawa kendaraan pribadi tak perlu risau, karena akses jalannya sudah bisa dilalui kendaraan roda 2 maupun roda 4, cukup buka peta online dan masukkan kata kunci “Hawai Waterpark Malang” dan ikuti arahan petunjuk yang tersedia.

Fasilitas Yang Tersedia di Hawai Waterpark Malang
Fasilitas yang tersedia di area wisata ini cukup lengkap, seperti sudah tersedia mushola, ruang ganti pakaian, ATM Center, foodcourt, lifeguard, area parkir luas serta toilet umum. Tersedia juga tempat penyewaan gazebo untuk bersantai, loker serta ban renang atau perlengkapan bermain lainnya yang bisa disewa dengan pembayaran non-tunai.

Tiket dan Jam Operasional Hawai Waterpark Malang
Hawai Waterpark Malang mulai beroperasi pada pukul 09.00 - 16.30 WIB setiap hari. Dengan harga tiket sebesar Rp 75.000 untuk weekday dan Rp 100.000 untuk weekend. Untuk tarif penyewaan barang yang ada di area wisata berbeda-beda sebagai berikut:

  • Ban single: Rp 15.000
  • Ban double: Rp 30.000
  • Loker standar: Rp 25.000
  • Loker family: Rp 30.000
  • Gazebo (Weekdays) TV: Rp 60.000
  • Gazebo (Weekends) TV: Rp 150.000
  • Gazebo (Weekdays) NON TV: Rp 60.000
  • Gazebo (Weekdays) NON TV: Rp 125.000

Perlu diingat bahwa setiap transaksi yang ada di area wisata ini berupa non-tunai. Pengunjung akan diberikan sebuah gelang untuk menyimpan saldo selama transaksi. Jaminan saldo tersebut sebesar Rp 25.000 dengan minimal pengisian saldo Rp 5.000. Jika ada sisa saldo, akan dikembalikan bersama dengan uang jaminan pada saat pulang di pintu keluar.

Sumber:

Jalan Graha Kencana Utara V, Karanglo, Banjararum, Kecamatan Singosari
Malang 65153
Jawa Timur